Senin, 27 Agustus 2012

siapa mau tinggi ??

Aktifitas yang dapat mengoptimalkan tinggi badan

1. Stretching
Gerakan stretching ini adalah gerakan meregangkan badan. Sehingga tulang-tulang punggung tertarik memanjang. Jika gerakan ini dilakukan secara rutin dan intensif maka dapat membantu merangsang penambahan panjang tulang-tulang punggung. Cara melakukan stretching secara intensif dan benar, dapat anda lihat pada ebook PPBA.

Spoiler for Stretching :



2. Hanging
Yaitu gerakan bergantung dengan kedua tangan. Gerakan ini sangat merangsang pemanjangan tulang-tulang punggung, terutama pada remaja yang masih berada pada masa pertumbuhan. Pada waktu bergantung dengan kedua tangan, tubuh anda tertarik oleh gravitasi kebawah dan tangan anda menahan beban tubuh sehingga terjadi tegangan pada punggung.
Spoiler for Hanging :




3. Kicking
Yaitu gerakan menendangkan kaki. Gerakan ini merangsang pertumbuhan tulang kaki sehingga memanjang secara optimal. Pada masa pertumbuhan gerakan ini cukup efektif. Bahkan pada usia dewasa gerakan ini masih dapat menambah panjang kaki, meskipun tidak banyak. Lihat postur atlet takwondo. Mereka umumnya memiliki kaki yang relatif panjang. Ini disebabkan karena setiap hari dalam latihannya, selalu melakukan gerakan menendangkan kaki secara rutin dan intensif. Pada usia dewasa, dimana pertumbuhan telah terhenti, pertambahan panjang tulang kaki terbentuk dari tulang rawannya, bukan tulang kerasnya.
Spoiler for Kicking :




4. Cycling
Bersepeda. Gerakan dalam bersepeda dapat merangsang pertambahan panjang kaki anda asalkan dilakukan secara benar. Yaitu kaki menapak pedal secara rata, tidak jinjit. Punggung tegap, tidak membungkuk. Gerakan mengayuh dilakukan secara stabil dan konstan. Jika anda setiap hari bersepeda dalam jarak yang cukup jauh, maka hal itu dapat membantu merangsang pertambahan panjang kaki anda.
Spoiler for Cycling :




5. Swimming
Berenang. Mengapa para perenang memiliki postur tinggi tegap? Oleh karena gerakan-gerakan dalam renang dapat merangsang pertumbuhan badan secara optimal. Pada waktu berenang, seluruh badan mengalami peregangan dari badan sampai ujung kaki. Disamping itu, gerakan renang hampir melibatkan semua otot-otot tubuh. Gerakan renang juga membutuhkan energi banyak. Dan gerakan renang menimbulkan banyak asam laktat. Semakin banyak energi dan asam laktat yang dikeluarkan tubuh maka tubuh semakin banyak mengeluarkan hormon pertumbuhan. Inilah sebabnya berenang sangat membantu mengoptimalkan tinggi badan pada masa pertumbuhan.
Spoiler for Swimming:




6. Basket / Voli
Gerakan basket/voli sangat baik merangsang pertumbuhan badan. Oleh karena pada olahraga ini, tubuh sering melakukan loncatan-loncatan keatas. Loncatan ini melawan gravitasi. Loncatan ini menimbulkan peregangan pada seluruh tubuh. Sehingga merangsang pertumbuhan badan secara signifikan. Basket juga mengeluarkan banyak energi dan asam laktat, sehingga dapat memacu lebih banyak hormon pertumbuhan.
Spoiler for Basket / Voli :


Quote:
Sekian agan agan tips dari saya
apa bila kurang berkenan di hati agan atau ada kata jata yang salah saya minta maaf


SEMOGA BERMANFAAT BUAT AGAN2 SEKALIAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar